Guru Terbaik Seperti Bu Ida

Viewed : 45 views

Aku ingat pada seorang guru wanita, Bu Ida namanya, yang mengajar di kelas 3 SD tempat aku sekolah di kota dagang dekat tepi pantai.

Dengan potongan rambutnya yang pendek dan suara yang merdu dan lembut. Ia benar-benar telah memenangkan hatiku.

Bu Ida kerap memberikan perhatian-perhatian yang tulus dan sangat menyayangi aku, walaupun aku bukanlah bintang kelas yang terpandai. Tapi sungguh perhatiannya padaku sudah membuat aku sangat senang dan gembira mempelajari pelajaran yang diajarkannya.

Aku senang sekali mendengar pujian dari dirinya, dan tidak pernah ada cela. Bu Ida pandai menggunakan kata-kata sehingga aku dapat pesan yang ingin disampaikannya.

Masih ingat di kenanganku, ketika ada tugas sekolah dari Bu Ida, aku mengerjakannya dengan sungguh-sungguh dan senang sekali dengan hasil dan pujian yang kuperoleh darinya.




Sayang Bu Ida hanya bekerja sebentar saja di SD ku. Ketika aku hendak mengutarakan salam perpisahan secara pribadi padanya, tapi tidak dapat kata-kata yang terucapkan hanya mataku yang tergenang oleh air mata. dan aku berjalan keluar kelas sesudah aku bersalaman dengannya.

Banyakkah guru-guru yang seperti Bu Ida? Begitu terkenang dalam ingatan anak didiknya atas kebaikan dan ajaran yang diberikannya? saya rasa ada, bukan hanya segelintir tapi banyak.

Semakin banyak guru seperti Bu Ida, maka pendidikan akan lebih baik. Ditambah dengan sistem pendidikan yang memihak pada rakyat dan kemanusiaan makan dunia pendidikan akan semakin cerah. Dengan pengelolaan yang benar dan sasaran yang tepat, dunia pendidikan Indonesia akan lebih cemerlang lagi.

Majulah Dunia Pendidikan Indonesia, karena dari situlah akan lahir banyak orang hebat Indonesia.